about me

True

11:55 AM

Ini hari yang bener-bener bahagia :)

Salah satu dari sekian banyak mimpiku tercapai juga, yaitu berprestasi.

Hari ini, aku ikut grandfinal lomba MIPA di Santa Maria. Tim A terdiri dari aku, Tyas, dan Alda. Tim B terdiri dari Adela, Fina, dan Bagas. Sementara Tim C terdiri dari Diana, Hilmi, dan aldo. Kemarin kita udah ikut babak semifinal dengan skor yang sangat sangat memuaskan. Sayangnya tim Adela dan Hilmi nggak masuk :(

Babak wajib terdiri dari soal biologi, IPA, dan matematika. Soalnya rata-rata dari materi kelas 4-6. Kukira bakal ada Aljabar atau apaaaa gitu, untungnya engga. Tanganku gemeteran banget mau ngitung juga. Perut langsung berasa kosong gara-gara nervous. Di babak rebutan kita lebih nervous lagi. kita mencet bel bareng-bareng, yakin kita bisa, nenangin diri sebisa mungkin.

Tarik nafas ...
Keluarkan ...

Aku bener-bener nggak ngira bahwa timku bakal jadi yang ke-1, karena di babak rebutan matematika kita banyak yang salah (gara-gara aku salah ngotret -.- *maaf*). Perbedaan skor dengan tim juara 2 adalah 300 poin. Aku bener-bener seneeeng seseneng-senengnya.

Usai lomba, ada tim mading yang ngewawancara kita. Makasih, ya, kakak-kakak :)

110128 is the day that my wish is being come true. Dan sekarang yang akan kulakukan adalah belajar serajin-rajinnya, membaca sebanyak-banyaknya, tambah pengalaman, dan terus berusaha untuk lebih berprestasi di SMP nanti :)

Ciao!

about me

friendship!

4:30 PM

Bingung.
Perasaan yang namanya pertemanan selalu ada konflik ya? :) itu yang ngebuat rame pertemanan. Tapi lebih asyik lagi kalo bisa memahami satu sama lain, memaklumi sifat masing-masing. Karena tiap orang itu beda-beda. Allah ngeciptain kita beda-beda. Mukanya maupun sifatnya. Kita nggak bisa mengharuskan orang bersifat seperti apa yang kita mau. Itu tergantung bagaimana kita menyikapinya.

Pasti ada dong, orang yang agak temperamen di dunia ini. Aku punya teman seperti itu. Tapi dia ternyata nggak seperti yang aku bayangin. Dia asyik, kok. Well, agak nyebelin juga sih karena dia gampang tersinggung. Sabar aja lah :) ambil hikmahnya, hitung-hitung latihan kesabaran.

Teman yang centil? Nggak papa dong, nggak ada kok peraturan dilarang jadi orang yang centil. Begitu pula dengan orang yang jail, nakal, dan lebay. Don't judge something by the cover. Deketin mereka, kita harus berteman dengan siapa pun.

Semua orang pasti berusaha jadi sahabat yang baik.

Tipsku untuk menjadi sahabat yang baik:

  • Tidak menganggunya ketika dia sedang ada masalah
Aku tahu pasti setiap sahabat akan menghibur atau membantunya mencari masalah. But, calm down. Jangan terlalu terburu-buru. Tunggu sampai suasana hatinya tenang. Memaksa dia untuk curhat malah akan membuat dia ngerasa risih.

  • Tidak terlalu mengikatnya
Jangan terlalu 'mengikatnya'. Dia sahabatmu, tapi bukan berarti dia tidak boleh bergabung dengan orang lain. Bergabung dengan teman yang lain bukan berarti dia menjauhimu :)

  • Teman banyak
Punya sahabat? Bagus. Tapi jangan bergaul dengan orang yang itu-itu aja dong. Berteman juga dengan yang lain. Pasti ada suatu waktu dimana kamu nggak bersamanya. Misalnya, ketika sedang berantem, berbeda kelas, dsb.

It's a big NO

  • Overprotektif
Jangan terlalu bersikap overprotektif, yang hanya bisa membuat mereka jadi risih atau malah ilfeel. Kalau dia nggak mau, ya nggak usah dilakukan.
  • Buka aib
Bagaimanapun, ada privasi yang nggak bisa dikatakan setiap orang. Jangan pernah membuka aib, memaksanya memberitahu rahasia, atau yang lainnya. Bayangkan, dia bisa 'menyerang' kita dengan aib yang kita beritahukan pada dia ketika (mungkin suatu saat) berantem. Yang namanya persahabatan pasti selalu ada konflik.

Yang terpenting: Jaga persahabatan baik-baik. Butuh waktu lama buat membangun kepercayaan, tapi kurang dari waktu 5 menit bisa hancur.

Long live friendship! :)

love,
zsksydny :)